Home / RAGAM

Selasa, 27 Agustus 2024 - 16:27 WIB

Viral Foto Ketua KPU Simalungun Bertopi Sortali, 12 Ormas Desak Pengunduran Diri

Buyung Tanjung - Penulis

Simalungun – Foto Ketua KPU Simalungun, Johan Septian, bersama dua orang anggota lainnya, Martua Hutapea dan Faisal Hamzah, yang mengenakan sortali sebagai penutup kepala, kini menjadi viral di media sosial dan memicu kemarahan masyarakat Simalungun.

Hal ini berbuntut panjang, 12 organisasi masyarakat (ormas) dan organisasi kepemudaan (OKP) yang tergabung dalam gerakan “Demban Martabas” (Demi Bangsa dan Martabat Simalungun) menuntut ketiga komisioner KPU Simalungun untuk mundur dari jabatannya.
Gerakan Demban Martabas akan menggelar unjuk rasa pada Selasa, 27 Agustus 2024, di sejumlah lembaga, mulai dari kantor Bupati Simalungun, DPRD Simalungun, Polres Simalungun, dan terakhir di kantor KPUD Simalungun.

Baca Juga :  Hari Dharma Samudera, Lanal Palembang Ziarah ke Makam Pahlawan 

“Kami menilai penggunaan sortali oleh Ketua dan anggota KPU Simalungun merupakan bentuk pelecehan dan penghinaan terhadap Suku Simalungun,” tegas Gullit Saragih, selaku kordinator lapangan unjuk rasa.

Sortali, yang merupakan penutup kepala khas Batak, dinilai tidak sesuai dengan Budaya Simalungun. Hal ini memicu kemarahan masyarakat Simalungun yang menganggap kejadian tersebut sebagai penistaan terhadap budaya mereka.

Baca Juga :  BERSAMA AKD , POLSEK KENDAL POLRES NGAWI GELAR PAMITAN PURNA TUGAS KAPOLSEK

Selain mendesak pengunduran diri, gerakan Demban Martabas juga akan meminta Kapolres Simalungun untuk memeriksa realisasi anggaran KPU Simalungun dan menindak komisioner KPU atas kasus pelecehan dan penistaan Suku Simalungun.

Kejadian ini menunjukkan betapa sensitifnya masalah budaya dan identitas suku dalam masyarakat Simalungun. Publik menantikan tanggapan resmi dari KPU Simalungun terkait tuntutan ormas dan OKP serta langkah yang akan diambil untuk mengatasi situasi ini.(Tim.BT)

Follow WhatsApp Channel Tribratatv.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Berita ini 140 kali dibaca

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

RAGAM

Inovasi Sistem Pertanian dan Peternakan Tanpa Limbah Ala Mahasiswa Peternakan Unsoed

RAGAM

Jalan kobak Rante-Pulo Kecil di Rabat Beton Mendapatkan Apresiasi dari Masyarakat

RAGAM

Masyarakat Desa Kayu Besar Mengapresiasi Pembangunan Jembatan

RAGAM

Pemkab Bogor Sedang Dihebohkan Dengan Cuitan Medsos Akun @fablo.kecil

RAGAM

Tahapan Pilkada Berjalan Sukses, Polres PALI Apresiasi Kepada Semua Penyelenggara dan Masyarakat

RAGAM

Pangdam Jaya Pimpin Silaturahmi Nasional PPS Betako Merpati Putih

RAGAM

Sosok Pria di Temanggung Tetap Semangat Bekerja Sebagai Pramusaji Meski Kondisi dalam Keterbatasan

RAGAM

Unjuk Rasa Mahasiswa FH UMMU: Antara Tuntutan dan Anarkisme