Tribrata, Sumut – Seripaduka Baginda Tuanku Sultan Mahmud Aria Lamantjiji Perkasa Alam (sultan Deli ke -14) selaku pemimpin adat masyarakat kesultanan Deli sangat senang dan antusias atas terselenggaranya KTT G20 di Bali. Kamis ( 17/11/2022).
Sultan mengatakan , “Penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah G20 merupakan momentum yang tepat untuk Indonesia,dan dapat pula memberikan semangat positif bagi masyarakat , terkhusus masyarakat Deli, sehingga menciptakan masyarakat yang inovatif dan kreatif juga memiliki semangat juang yang tinggi, ucapnya.
Tak hanya itu saja, “Dengan adanya G20 di Bali Membuat Indonesia menjadi salah satu fokus perhatian dunia, khususnya bagi para pelaku ekonomi dan keuangan yang akan berinvestasi di Indonesia sehingga dapat menciptakan lapangan pekerjaan “katanya.
“Ia juga mengatakan, ini merupakan suatu koordinasi antar negara yang sangat baik dan penting untuk dilakukan. “Dengan adanya koordinasi tersebut, Indonesia dapat bekerja sama dengan negara lain dalam meningkatkan ekonomi yang kemarin sempat terpuruk karena adanya pandemi covid19”.pungkasnya.
“Sultan juga menambahkan, dengan adanya G20 ini, Indonesia nantinya akan menjadi negara maju dengan perekonomian yang kuat di mata dunia, dengan dukungan hasil bumi yang melimpah dan kekayaan alam yang kita punya”.katnya.
“Dengan demikian, Indonesia mampu menyiapkan kebijakan ekonomi yang tepat dan terbaik. Selain itu, Indonesia juga dapat memperjuangkan kepentingan nasionalnya dengan dukungan internasional lewat forum ini. Nama dan prestasi Indonesia juga semakin dikenal dan diakui oleh berbagai organisasi dan forum internasional”, ucapnya.
“Seripaduka Baginda Tuanku Sultan Mahmud Aria Lamantjiji Perkasa Alam juga mengatakan kedepanya Indonesia akan menjadi mercusuar bagi dunia”tutupnya.(budi triono)
Karyamu Adalah Sejarahmu (pusat)
Tinggalkan Balasan