Home / POLRI

Sabtu, 26 November 2022 - 07:36 WIB

Polisi Dan IJTI Salurkan Bantuan yang Terkumpul Dari Posko Peduli Cianjur

Redaksi - Yadi - Penulis

Tribrata, Cirebon – Jajaran Polresta Cirebon Polda Jabar dan Korda IJTI Cirebon Raya menyalurkan bantuan yang dikumpulkan dari penggalangan donasi di Posko Peduli Cianjur di depan Mapolresta Cirebon Polda Jabar , Sabtu (26/11/2022). Bantuan tersebut dilepas langsung oleh Kapolresta Cirebon Polda Jabar, Kombes Pol Arif Budiman, S.I.K, M.H, yang diwakili Plt Wakapolresta Cirebon, Kompol Purnama, S.H, M.H, dan Ketua Korda IJTI Cirebon Raya, Faizal Nurathman.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si mengatakan bahwa bantuan tersebut merupakan wujud empati Polri bersama elemen masyarakat kepada warga yang tengah kesulitan.

Kapolresta Cirebon Polda Jabar, Kombes Pol Arif Budiman, S.I.K, M.H, melalui Plt Wakapolresta Cirebon Polda Jabar , Kompol Purnama, S.H, M.H, mengatakan, bantuan yang dikirimkan kali ini berupa makanan, obat-obatan, popok bayi, pakaian, air mineral, susu, tisu, dan lainnya, yang jumlahnya mencapai dua mobil truk.

Baca Juga :  Pengamanan KTT Asean di Labuan Bajo, Kakorlantas Polri: Berikan Tugas Pengabdian Yang Terbaik kepada Bangsa dan Negara

Nantinya, bantuan dikirimkan ke Polres Cianjur Polda Jabar untuk didistribusikan kepada masyarakat terdampak gempa bumi di Cianjur.
Bantuan ini berasal dari Polresta Cirebon Polda Jabar, Posko Peduli Cianjur, dan masyarakat Kabupaten Cirebon,” kata Kompol Purnama, S.H, M.H.

Ia mengatakan, bantuan kloter kedua yang pada hari ini disalurkan berasal dari penggalangan donasi di Posko Peduli Cianjur yang diinisiasi Polresta Cirebon Polda Jabar dan Korda IJTI Cirebon Raya. Termasuk hasil dari kegiatan Ngamen Bareng yang dihadiri para musisi dan seniman Cirebon.

“Kami berharap, bantuan yang diberikan bermanfaat bagi seluruh masyarakat Cianjur, meski jumlah bantuan yang disalurkan tidak seberapa. Penyaluran bantuan ini juga sebagai bentuk kepedulian seluruh personel Polresta Cirebon Polda Jabar kepada warga Cianjur,” kata Kombes Pol Arif Budiman, S.I.K, M.H.

Baca Juga :  Diduga Miliki Barang Haram,Dua Pria Berhasil Diamankan Satresnarkoba Polres Tebing Tinggi

Pihaknya juga bakal terus berkoordinasi dengan Polres Cianjur Polda Jabar untuk mencatat kebutuhan masyarakat terdampak gempa yang nantinya akan dikirimkan bantuan serupa sesuai kebutuhan mereka. Rencananya, bantuan kloter selanjutnya yang dikumpulkan di Posko Peduli Cianjur bakal kembali disalurkan dalam beberapa hari kedepan.

Sementara itu, Ketua Korda IJTI Cirebon Raya, Faizal Nurathman, menyampaikan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah menyalurkan donasi melalui Posko Peduli Cianjur. Menurutnya, sebagian donasi yang terkumpul telah disalurkan pada hari ini.

“Alhamdulillah, donasi yang telah terkumpul sudah cukup banyak dan sebagian telah disalurkan. Kami mempersilahkan masyarakat yang ingin berkontribusi membantu meringankan beban warga terdampak gempa dapat mendatangi Posko Peduli Cianjur di Mapolresta Cirebon Polda Jabar ,” ujar Faizal Nurathman.

Follow WhatsApp Channel Tribratatv.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Berita ini 4 kali dibaca

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

POLRI

Bhabinkamtibmas Bojong Pondok Terong Depok Bersama Pokdar Kambtibmas dan Warga Berhasil Gagalkan Remaja Akan Tawuran

POLRI

Situasi Luapan Air Lematang, Ini Yang Dilakukan Kapolsek Tanah Abang Terhadap Para Peternak Sapi

BHABIN

Kapolda Sumsel Pimpin Penyambutan 105 Personel Brimob Sumsel, BKO Polda Papua

POLRI

Kapolres Metro Jakarta Timur Turun Langsung Operasi Cipta Kondisi Bersama 4 Pilar dan Amankan Remaja akan Tawuran

POLRI

Kapolres Pali Pimpin Upacara Bendera Peringati 115 Tahun Hari Kebangkitan Nasional

BHABIN

Polri Peduli, Kapolda Jatim Berbagi Untuk Kaum Disabilitas

BHABIN

Tawuran Memakan 1 Korban, 8 Pelaku Ditangkap Polsek Ilir Barat 1

KRIMINAL

2 Begal Yang Tewaskan Mahasiswi Unsri Diganjar Pasal Berlapis, Bisa Seumur Hidup Di Penjara