Banyuasin-(tribratatv.com): Dalam rangka menghadapi persiapan Pemilu serentak 2024,
Kapolsek Betung AKP Gunawan Sahferi SH MPd melakukan koordinasi dengan Panwascam dan PPK Kecamatan Betung Kabupaten Banyuasin, Sabtu (21/10).
Dalam kesempatan ini Kapolsek Kapolsek Betung AKP Gunawan Sahferi SH MPd, menyampaikan kepada Anggota Panwascam dan PPK agar dalam pelaksanaannya tetap bersifat netral dan berjalan sesuai dengan aturan yang ada.
“Dan jika ada kendala segera melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait sehingga permasalahan dapat di tangani dengan baik,” ucap Kapolsek Betung AKP Gunawan Sahferi, dalam kegiatan koordinasi tersebut.
Saat ini PPK Kecamatan Betung menyiapkan Gedung Majelis Taklim ibu ibu Di kelurahan Rimba asam persis di belakang Kantor PPK Kec. Betung untuk persiapan penempatan Logistik Pemilu 2024 sesuai dengan aturan yang telah di tetapkan.
“Koordinasi ini terkait persiapan Pemilu 2024 dalam mengantisipasi gejolak /potensi konflik yang ada di Kecamatan Betung,”ujar dia.

Jurnalis terdaftar pada Asosiasi Media Online, PWI dan SMSI
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.