Home / BHABIN / POLRI

Kamis, 2 Maret 2023 - 17:46 WIB

Kapolda Banten Hadiri Rakornas BNPB di JIExpo Kemayoran

Redaksi - Yadi - Penulis

Tribrata, Jakarta – Kapolda Banten Irjen Pol Prof. Dr. Rudy Heriyanto menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Rakornas tersebut digelar untuk penguatan koordinasi penanggulangan bencana. Acara ini digelar di Arena Jakarta Internasional Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (2/3/2023).

Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuka kegiatan tersebut didampingi Menko Polhukam Mahfud Md, Menko PMK Muhadjir Effendy, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, dan Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menparekraf Sandiaga Uno, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Wali Kota Surakarta (Solo) Gibran Rakabuming Raka, Wali Kota Medan Bobby Nasution serta jajaran BNPB, BPBD se-Indonesia, serta Forkopimda se-Indonesia.

Rakornas tersebut bertema ‘Penguatan Resiliensi Berkelanjutan dalam Menghadapi Bencana’. Dalam rakornas ini, juga akan ada pameran industri kebencanaan tingkat Asia dan Global Forum for Sustainable Resilience (GFSR).

Baca Juga :  Jum'at Curhat, Polres Bogor Berikan Pelayanan Terbaik ke Masyarakat

Dalam sambutannya, Jokowi mengatakan  BNPB, BPBD, TNI dan Polri jagan hanya fokus pada pelaksanaan tanggap darurat saja tetapi harus mengutamakan aspek pencegahan.

“Belajar dari pengalaman gempa cianjur menimbulkan banyak korban jiwa, kerusakan infrastruktur, kerugian harta benda, mulai saat ini kita harus berusaha untuk memperkuat bangunan-bangunan yg sudah berdiri baik bangunan fasilitas umum, fasilitas pendidikan, fasilitas kesehatan dan lain-lain,” kata Jokowi.

Sementara itu, Kapolda Banten Irjen Pol Prof. Dr. Rudy Heriyanto membenarkan dirinya mengikuti kegiatan tersebut. “Hari ini saya menghadiri kegiatan Rakornas BNPB yang digelar di Arena Jakarta Internasional Expo Kemayoran, Jakarta Pusat. Saya juga didampingi dengan beberapa Pejabat Utama dan Kapolres serta Kapolresta jajaran Polda Banten,” ucap Rudy.

Baca Juga :  Jalan Masuk Perumahan Grand Garden di Klaim Sepihak, Warga Lapor Polda Sumsel

Kemudian Kapolda Banten menyampaikan kesiapsiagaan dan penanganan bencana alam di Indonesia termasuk Provinsi Banten merupakan tanggung jawab bersama antara BNPB, Pemda dan unsur terkait lainya bahkan masyarakat sekalipun harus menjaga lingkunganya agar tidak terjadi bencana.

“Dalam hal penyelenggaran penanggulangan bencana tidak dapat dilakukan sendiri, tetapi oleh segenap komponen bangsa. Semoga saja dengan menghadiri Rakornas BNPB ini, kita dari Polda Banten banyak mendapat manfaat dan pengetahuan terkait bagaimana mengatasi bencana, serta mencari solusinya,” tutup Rudy.

Follow WhatsApp Channel Tribratatv.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Berita ini 10 kali dibaca

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

BHABIN

Tiba di Medan, Aktris Zoe Jackson Hadiri Gala Primer Film Nariti Besok

PEKAT

Kasat Lantas Polres Tebing Tinggi Polda Sumut, Pimpin Patroli Mobile

POLRI

Peringati HUT ke-75, Polwan Gelar Baksos dan Bersih-bersih di Bantaran Ciliwung

LANTAS

Kasat Lantas Polres Tebing Tinggi Hadiri Apel Kenderaan

POLRI

Sinergita TNI-Polri Polresta Bandara Soetta Berikan Kado HUT TNI ke-78

POLRI

Komitmen, Kapolres Pagar Alam Berikan Bantuan Alat Pemadam Karhutla

KRIMINAL

Direktorat Siber Polda Jatim Bongkar Komplotan Pidana Judi Online Jaringan Internasional dan Sindikat Pencucian Uang

POLRI

Personel team trauma healing Polres Cirebon Kota, buat senyum kembali anak-anak korban gempa Cianjur