Home / POLRI / RAGAM

Rabu, 27 Desember 2023 - 17:52 WIB

Deklarasi Anti Hoax, Mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang Gandeng Polda Sumsel 

Suherman - Penulis

Tribrata TV – Palembang, – Pelatihan cek fakta dan deklarasi mahasiswa anti hoax dilaksanakan di ruang seminar lantai empat Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UIN Raden Fatah Palembang, Rabu (27/12/2023).

Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Izomiddin menyampaikan, hoax sudah ada sejak zaman Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam, dengan mengaitkan kisah Rasulullah yang sempat diterpa oleh berita hoax.

“Mengaitkan dengan kegiatan ini saya teringat kisah Rasulullah yang sempat diterpa hoax. Ketika itu perang Jamal. Jadi Asiyah, istri beliau itu tercecer saat perang Jamal. Ketika tercecer pulang naik onta, jadi Asiyah ke belakang itu ada pengawal laki-laki, nah disitulah timbul fitnah hoax, bahwa ini telah terjadi sesuatu pada Siti Aisyah, nggak tanggung-tanggung,” ujar Izomiddin.

Baca Juga :  Polri Bantu Tangani Kebakaran Depo Pertamina Plumpang: Identifikasi Korban hingga Usut Penyebabnya

Kegiatan ini merupakan program kerjasama antara Kepolisian Daerah Sumatera Selatan dan FISIP UIN Raden Fatah Palembang dengan narasumber utama AKBP Dudi Novery selaku Kasubdit V (Kamsus) dan Ditintelkam Polda Sumsel, serta Izomiddin selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

Lalu narasumber yang berkompeten di bidangnya yaitu Yulion Zalpa selaku Trainer Cek Fakta Tersertifikasi Google News Initiative dan Reni Rentika Waty selaku Dosen Pengampu Mata Kuliah Literasi Digital.

Peserta yang menjadi sasaran kegiatan ini yaitu mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang, dalam rangka memberi edukasi agar terhindar dari penyebaran dan informasi hoax.

Berkaitan dengan hal tersebut, AKBP Dudi Novery dalam kata sambutannya menyampaikan agar mahasiswa jangan sampai ikut serta menyebarkan informasi hoax. Karena situasi politik saat ini sedang berada dalam banyaknya hoax yang bertebaran hingga ditemukan 425 informasi hoax.

Baca Juga :  RPP PAC Tambun Utara Sukses Digelar, Sarjan Kembali Nahkodai PAC PP Tambun

“Harapan kepada adik-adik mahasiswa untuk mengedukasi jangan sampai ikut serta, karena situasi politik ini sudah banyak hoax, itu karena di Kominfo ada 425 berita bohong yang sudah di takedown,” ujar AKBP Dudi Novery.

Kegiatan ini juga disambung dengan deklarasi oleh mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang yang berisikan janji untuk tidak menyebarkan informasi hoax, serta diakhiri penyampaian materi oleh kedua narasumber, Yulion Zalpa dan Reni Rentika Waty

Follow WhatsApp Channel Tribratatv.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Berita ini 10 kali dibaca

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

KRIMINAL

Anggota Polsek Penukal Abab Nyaris Dibacok saat Selidiki Kasus Penipuan

RAGAM

Antisipasi Penyakit Malaria dan DBD,Dinas Kesehatan Bandar Khalifah Bersama Forkopimcam,Kades,Dinas Pendidikan dan Masyarakat Melaksanakan Gotong Royong Massal

BHABIN

Ditangkap Reskrim Polda Lampung Dalam Keadaan Hidup, Warga OI Pulang Jadi Mayat

POLRI

Kasat Binmas Polres Metro Depok Dengar Keluhan Warga di Masjid Jami Baiturrohman Desa Nanggerang Tajurhalang

POLRI

Kapolres Indramayu Jawa Barat Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Lodaya 2023-2024

POLRI

Jelang Pemilu 2024, Kapolres Wonogiri Jawa Tengah Tekankan Netralitas Anggota Dan Bhayangkari

BHABIN

Polda Metro Jaya Hadiri Giat Coffee Morning Day-1

POLRI

Pengamanan KTT Asean di Labuan Bajo, Kakorlantas Polri: Berikan Tugas Pengabdian Yang Terbaik kepada Bangsa dan Negara