Home / Tak Berkategori

Sabtu, 15 Oktober 2022 - 08:15 WIB

Brigjen Krishna Murti Jabat Kadiv Hubinter, Andi Rian Jadi Kapolda Kalsel

Redaksi - Yadi - Penulis

Tribrata, Jakarta – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merotasi sejumlah pejabat di lingkungan Polri, diantaranya Brigjen Krishna Murti yang kini menjadi Kadiv Hubinter Polri. Sebelumnya, ia menjabat Karomisinter Divhubinter Polri.

Krishna menggantikan Irjen Johanis Asadoma yang kini diangkat menjadi Kapolda NTT. Lalu, Irjen Setyo Budiyanto dari Kapolda NTT menjadi Kapolda Sulawesi Utara.

Hal itu diketahui berdasarkan surat telegram Polri Nomor: ST/2.2.2.4/KEP/2022 tertanggal 14 Oktober 2022.

Baca Juga :  Kabid Humas Polda Jabar : AKABRI 1989 Gelar Bhakti Kesehatan di Tasikmalaya

Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo mengatakan penggantian itu dalam rangka pensiun hingga meningkatkan kinerja Polri.

“Penggantian para kapolda yang pensiun, dan promosi lainnya guna meningkatkan kinerja organisasi,” kata saat dikonfirmasi perihal surat telegram tersebut, Jumat (14/10/2022).

Dalam telegram itu disebutkan juga Brigjen Pol Andi Rian R Djajadi menjadi Kapolda Kalimantan Selatan. Sebelumnya, menjabat sebagai Dirtipidum Bareskrim Polri.

Baca Juga :  Gadis Penyandang Disabilitas Dari Kota Ternate Unjuk Hasil Beragam Usahanya

Selain itu, Irjen Suwondo Nainggolan yang dulunya menjabat Kakorbinmas Baharkam Polri, kini menjadi Kapolda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Selanjutnya, Irjen Risyapudin Nursin dari Kapolda Maluku Utara menjadi Koorsahli Kapolri.

Follow WhatsApp Channel Tribratatv.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Berita ini 5 kali dibaca

Share :

Tinggalkan Balasan

Baca Juga

RAGAM

Polsek Jati Gencarkan Operasi Premanisme: Sasar Kafe, Karaoke, Dan Titik Rawan Di Wilayah Kecamatan Jati

BHABIN

Wakapolrestabes Medan Salurkan Sembako Mabes Polri dan Polda Sumut Peduli

RAGAM

PWMOI Akan Kirim Surat Ke Meneg BUMN Terkait Dana Hibah UKW PWI Pusat yang Diduga Dikorup PWI Pusat

POLRI

Antusias Anak Panti Asuhan Saat Kunjungi Perpustakaan Digital Polda Sumsel 

RAGAM

Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta Sebagai Narasumber Pada Diseminasi Hasil Penelitian: Asesmen Penerapan Pedoman Kejaksaan Terkait Penanganan Perkara Narkotika

KRIMINAL

Wartawan Berharap Polisi Tindak Kendaraan Depcolektor Mata Elang di Jalan Raya Bogor Diduga Bodong

POLRI

Majukan Pembangunan Papua, Kapolri Tegaskan Siap Kawal Bersama TNI

BHABIN

Ciptakan Rasa Aman !! Kapolda Jateng : Rumah Restorasi Of Justice