Home / BHABIN

Senin, 31 Oktober 2022 - 08:13 WIB

ALTADURI Medan Gelar Perayaan HUT Ke-22

Redaksi - Yadi - Penulis

Tribrata, Medan – Almamater Tamtama Angkatan Dua Ribu (Altaduri) Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat (AD) wilayah Medan menggelar syukuran dan reuni dalam rangka HUT ke-22, Altaduri Multi Corps Se-kota Medan, bertempat di Warung Barokah cabe ijo Hj. janah belakang Tirtanadi sunggal (30/10/22) siang.

Kegiatan HUT Altaduri yang ke-22 ini bertema, “Altaduri Adalah Kita” sekaligus syukuran dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-22 leting angkatan tahun 2000 TNI AD (ALTADURI) dan temu kangen bersama keluarga besar serta seluruh Prajurit ALTADURI beserta keluarga yang berada di wilayah Medan.

Baca Juga :  Kunker ke Polrestabes Medan, Itwasum Mabes Polri Awasi Ops Lilin Toba 2022

Ketua panitia HUT ALTADURI ke-22 sekaligus Ketua Altaduri Medan Sertu M.Rafid menyampaikan, bahwa peringatan yang diselenggarakan setahun sekali itu dapat terlaksana berkat partisipasi dan dukungan dari semua rekan ALTADURI Medan dan Kegiatan ini juga diharapkan dapat menambah kekompakan dan semangat jiwa korsa. “Satu sakit semua sakit, satu seneng semua seneng,” ungkapnya.

“Suasana kegiatan juga terlihat akrab, seluruh Prajurit dan keluarganya nampak gembira penuh canda tawa terpancar pada acara perayaan HUT tersebut dan untuk anak-anak juga terlihat riang gembira ”, ucapnya.

Lebih lanjut Rafid juga berpesan semoga di HUT yang ke-22 ini Altaduri tetap kompak dan solid khususnya di Medan dan umumnya di Indonesia raya karena Letting Altaduri ada dimana mana.

Baca Juga :  Luncurkan Satgas Medan Kondusif, Kaporestabes Medan, Wali Kota dan Forkopimda Gelar Patroli Bersama

“Diusia yang sudah 22 tahun berdinas di TNI ini semoga ke depan kita semua bisa berjumpa kembali dan tetap menjaga solidaritas, kekompakan, silaturahmi serta menjaga persatuan dan kesatuan leting ALTADURI,” pungkasnya.

Acara di isi dengan kegiatan makan bersama anak yatim serta memberi santunan, juga pemotongan tumpeng dan di tutup dengan doa.(budi triono)

Berita ini 17 kali dibaca

Share :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

BHABIN

Polisi Gelar Pengamanan di Jalur Wisata Medan-Berastagi

BHABIN

Warga Nabila II Meninggal Lakalantas, Ketua Pewarta Berikan Sembako dan Uang Duka

BHABIN

Dukung Penuh Pembangunan Tanggul Rob, Bobby Nasution: Tidak Hanya Atasi Persoalan Banjir, Juga Kemiskinan Ekstrim & Kesehatan Di Medan Belawan

BHABIN

Polisi Sahabat Anak, Satlantas Polres Bekasi Kota Edukasi Sambil Bermain di TK Muslihat 1 Kota Bekasi

BHABIN

Polsek Medan Timur Salurkan Bantuan Kapolri ke Warga Kurang Mampu

BHABIN

Kapolrestabes Medan Hadiri Seminar Sumberdaya Aparatur Pimpinan Daerah di Sibolangit

BHABIN

Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Pimpin Jumat Curhat dan Silaturahmi dengan Warga Muara Angke

BHABIN

Gudang Penyimpanan Barang Bengkel Milik Akuang Hangus Terbakar Di Medan Labuhan