Home / BHABIN / RAGAM

Selasa, 12 November 2024 - 21:05 WIB

Jembatan Penghubung Pagentan – Wanayasa Terputus Akibat Hujan Deras

SETIYO HARYONO - Penulis

Banjarnegara – TRIBRATA TV: Hujan deras yang mengguyur wilayah Banjarnegara , khususnya di wilayah Banjarnegara atas mengakibatkan terputusnya jembatan penghubung antara Kecamatan Pagentan dan Kecamatan Wanayasa . Kejadian tersebut terjadi pada Selasa 11 November 2024 dini hari sekitar pukul 02.00. Jembatan yang terletak di antara Desa Gumingsir, Kecamatan Pagentan, dan Desa Karangtengah, Kecamatan Wanayasa, mengalami kerusakan Serius karena tanggul penahan ambles.

Tim BPBD kabupaten Banjarnegara didampingi camat Pagentan dan Kades Gumingsir beserta perangkat desa Karangtengah Wanayasa meninjau lokasi jembatan terputus

Esok harinya, tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kabupaten Banjarnegara yang didampingi oleh Camat Pagentan Hari Arumbinuko serta Kepala Desa Gumingsir Bejo Suroso, meninjau lokasi kejadian untuk menilai tingkat kerusakan yang terjadi. Berdasarkan ceking lokasi jembatan mengalami kerapuhan sehingga saat diinjak terasa bergerak. Menurut kepala desa Gumingsir Bejo Suroso bahwa kondisi jembatan saat sangat berisiko ketika dilalui kendaraan dengan beban berat.

Baca Juga :  Gizi Seimbang untuk Anak PAUD, Kapolsek Mekakau Ilir Jadi Inspirasi
Pengendara Motor Melintas Jembatan penghubung pagentan – Wanayasa menuju arah pagentan.

“Saat ini jembatan mengalami kerapuhan tulang penyangga jadi tidak bisa dilewati oleh kendaraan bermuatan berat. Sementara hanya bisa dilewati pejalan kaki dan motor roda 2.” Terang Bejo Kades Gumingsir.

Berdasarkan laporan sementara, meskipun jembatan tersebut mengalami kerusakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Saat ini, jembatan hanya bisa dilalui oleh kendaraan roda dua dan pejalan kaki.

Baca Juga :  Program Jumat Curhat di PALI Berhasil Pererat Tali Silaturahmi

Untuk sementara BPBD terus memantau kondisi jembatan yang Terputus dengan menyiapkan langkah-langkah antisipasi yang lebih intens, sehingga tidak sampai menimbulkan risiko yang tidak diinginkan.

Rencana rehabilitasi jembatan tersebut dijadwalkan akan dilaksanakan pada tahun depan, dengan harapan dapat segera mengembalikan akses penuh bagi masyarakat yang bergantung pada jalur ini untuk aktivitas sehari-hari.

Follow WhatsApp Channel Tribratatv.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Berita ini 130 kali dibaca

Share :

Tinggalkan Balasan

Baca Juga

BHABIN

Kapolrestabes Medan Kunjungi Polsek Percut Sei Tuan, Beri Arahan Personel agar Waspada

KRIMINAL

Hakim Murka, Kopda Bazarsah Tertidur di Sidang Kasus Pembunuhan 3 Polisi

POLRI

Tinjau Pospam, Kapolres Salurkan Bantuan

BHABIN

Bhabinkamtibmas Gelar Jum’at Curhat di Desa Raja Barat

BHABIN

Penandatangan MOU antara Pemkot Jambi dan Pemkab Merangin

POLRI

Anggota Polsek Pesanggarahan Jakarta Selatan Meninggal Dunia dalam tugas Operasi Ketupat Jaya 2023

RAGAM

Polsek Talang Ubi Bagikan Takjil,Wujud Kepedulian di Bulan Ramadan

RAGAM

Polres Kudus,Tarawih Bersama Dengan MUI Guna Mempererat Kedekatan Dengan Masyarakat